.

Tuesday, February 26, 2008

Penampakan di Jl. Nuri Makassar

ISU kemunculan makhluk halus kuntilanak dan genderuwo menghebohkan warga Jl Nuri, Kecamatan Mariso. Makhluk halus itu disebut-sebut muncul di sebuah pohon kelapa tidak jauh dari kawasan rumah toko (ruko).Informasi menghebohkan itu mulai berhembus sejak Rabu, 20 Februari sekira pukul 17.00 Wita. Isu penampakan itu pun mengundang ratusan warga untuk menyaksikannya.

Sejak petang hingga dini hari, kawasan sekitar ruko pun dibanjiri masyarakat yang penasaran. Beberapa di antara mereka pun mengaku bisa melihat hantu yang bergelantungan.

"Rambutnya panjang pakai baju putih. Dia marah karena di sekitar tempatnya ada pembangunan ruko," ujar Fachri, salah seorang warga yang mengaku bisa melihat penampakan itu.

Akibat isu penampakan itu, tidak sedikit dari warga yang berkumpul berusaha mengabadikannya. "Kalau kasat mata tidak bisa terlihat. Tetapi dengan kamera hand phone bisa," kata Fachri.

Mendengar hal itu, puluhan warga pun mengeluarkan handphone mereka. Satu per satu berusaha menjempret pohon yang dianggap ada penunggunya. "Ini, ada cahaya dan bayangan," kata Marni," warga Jalan Veteran Selatan yang sengaja datang karena mendengar isu tersebut.

Meski banyak yang mengaku dapat melihat penampakan kuntilanak, namun tidak sedikit yang harus kecewa. "Gayanaji, tidak bisa dilihat. Ternyata bayangan putih karena cahaya saja," keluh Marni lagi.

Informasih yang dihimpun Fajar menyebutkan, fenomena seperti itu sudah terjadi sejak beberapa hari. Namun, warga heboh sejak Rabu sore.

source : koran fajar
Share:

8 comments:

  1. kok ada hantu d jl niri sih......... ???? pusinggg???? nih lalu sy baru tahu nih ???? saya d kasitahu dengn teman nih ???? hhhhhhhhhhhhiiiiiiiiiiii ???? sy takut nuh???? :o
    hehehehehe saya takut ibu , ayah saya mau lagi d temani

    ReplyDelete
  2. auuuuuuuuuuuu.........malla'ka lewat situ mi

    ReplyDelete
  3. sebelum dibangun ruko itu adalh rumah saya,emang bener disitu terdapat pohon tala seperti kelapa merupakan rumahnya kuntilanak tersebut,saya yg sudah tinggl bertahun2 disitu tidak pernah merasa di ganggu dan akhirnya rumah harus dijual krn alasan finansial..ini sebuah pelajaran bahwa selain ada kita manusia ,terdapat makhluk halus yang tak ingin di usik

    ReplyDelete
  4. wei ada memang orang di bunuh dan di perkosah perempuan tersebut

    ReplyDelete
  5. Gue udah Lama tinggal di jalan nuri ini tdak Merasa di ganggu ,, jngn ganggu dia sebelum kita di gnggu olehny.....Salam Rahoel Semmoena

    ReplyDelete
  6. Gue udah Lama tinggal di jalan nuri ini tdak Merasa di ganggu ,, jngn ganggu dia sebelum kita di gnggu olehny.....Salam Rahoel Semmoena

    ReplyDelete
  7. Takut tapi selama iman kita masih bagus tidak bakalan kita diganggu

    ReplyDelete
  8. Takut merinding bulu ketiak aku

    ReplyDelete

Ada yang mau berkomentar ???
Berkomentarlah, Sebelum Berkomentar Itu Dilarang

Navigasi Blog

Buka Semua | Tutup Semua

Recent Posts

Definition List

buah artikel telah ditulis
buah komentar masuk

pengunjung online.